[Recipe] Kering Kentang Mustofa

Foto: Zulham
Bahan

  • 1 kg kentang, iris tipis 
  • 125 gr teri nasi 
  • 110 gr gula pasir 
  • 1 sdt kaldu bubuk 
  • 9 siung bawang putih, cincang halus 
  • 10 butir bawang merah, iris halus 
  • 50 ml air
Bahan Bumbu Halus
  • 15 buah cabai merah keriting 
  • 10 buah cabai rawit 
  • 1 sdt garam 
Cara Membuat

  1. Cuci bersih kentang yang sudah diiris. Taruh irisan kentang dalam wadah air bersih. 
  2. Setelah semua kentang diserut, cuci bersih dan bilas sebanyak 2 kali atau sampai airnya bening dan getah tepung hilang. 
  3. Panaskan 500-750 ml minyak. Goreng kentang hingga matang dengan minyak bekas teri agar kentang juga memiliki citarasa teri. Saat kentang mulai setengah kering, kecilkan api (agar awet renyah dan garing). 
  4. Pada wajan lain, panaskan minyak goreng. Tumis bawang merah sampai setengah matang masukkan cabai dan bawang putih, kecilkan api dan aduk terus sampai bumbu mulai kering. 
  5. Tambahkan air, gula dan kaldu. Masak hingga mengental dan matikan api. 
  6. Masukkan kentang, aduk rata dan bumbu melekat. Setelah bumbu tercampur rata. Pindahkan dalam wadah dan biarkan dingin. . . 
#WILoveToEat #wanita #indonesia #wanitaindonesia #kentang #keringkentang #kentangmustofa #cook #cooking #food #lebaran #eid #makananlebaran #eidmubarak #foodphotography #foodie #foodgasm #potato #instafood #instafoodgram

No comments