[Cerita Dapur] Donat Jadul Amerika - Dapur Cinta

Challenge minggu kedua di @ceritadapur dan sport host mayaimran08 yang bertema " DONAT " Ciri khas Donat ini yang ada retakan dipermukanya.




American Old-Fashioned Doughnuts
Resep by @pawon.indo.bule 
Photo by @astriemoto 
Baked by @dapurcinta03

●Bahan - bahan 
▪︎2.5 cup Terigu Protein rendah 
▪︎1.5 sdt Baking Powder 
▪︎1 sdt Garam 
▪︎1/2 Gula pasir 
▪︎2 sdm Mentega Putih
▪︎ 2 Kuning telur 
▪︎2/3 Sour cream( Bisa di ganti dengan yogurt tawar )

● Cara Membuat :
1. Masukan Terigu ,garam dan baking powder diwadah aduk rata .
2. Kocok dengan mixer ,gula pasir dan metega putih dengan kecepatan rendah sekitar 1-2 menit ,hingga adonan nampak seperti pasir basah.
3.Masukan Kuning telur lalu mixer dengan kecepatan sedang hingga adonan terlihat pucat dan kental .
4.Masukan campuran Tepung bergantian dengan sour cream dalam 3 tahap.Dimulai dan di akhiri dengan campuran tepung,lalu Mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata. 
5. Tutup dengan plastik warp lalu masukan kedalam lemari es minimal 1 jam dan maksimal 24 jam .
6.Taburi tipis2 permukaan meja kerja dan permukaan adonan dengan tepung. Gilas adonan hingga ketebalan kurang lebih 1 cm. 
7. Potong adonan dengan menggunakan cetakan donat . 

●Cara menggoreng: 
1. Goreng dalam minyak dengan panas sedang sekitar 160°C.
2. Jangan menggoreng terlalu banyak sekaligus. 
3. Begitu donat mengambang, goreng selama 15 detik, kemudian dibalik. 
4. Goreng selama 1 sampai 1/2 menit hingga coklat keemasan dan permukaan donat retak (harus retak ya, artinya ada yg salah)
5.kemudian balikkan lagi, goreng selama sekitar 1 menit atau coklat sekarang. 
6. Taruh di atas rak kawat. Biarkan selama 10-15 menit sebelum diberi glaze/ topping. 

Topping Glaze : 
▪︎3-1/2 cup gula bubuk 
▪︎1/4 sdt garam 
▪︎1/2 sdt vanilla extract 
▪︎secukupnya perwarna merah rose
▪︎1/3 cup + 1 sdm susu cair/air hangat (bisa ditambah atau dikurangi tergantung kekentalan yang diinginkan) 

●Cara membuat :
Campur semua bahan untuk glaze dan aduk sampai rata dan halus.
Celupkan sebagian kedalam Glaze ,lalu tata di piring .Donat Siap di Sajikan .🥯🤩

#ceritadapur 
#ceritadapur02_DONAT
#ceritadapur_@dapurcinta03
#ceritadapur_Pamulang

No comments