[Recipe] Coffee Ladyfingers
By: Chef Bara Pattiradjawane
Ladyfingers juga disebut dengan 'savoiardi' dalam bahasa Italia atau 'boudoirs' dalam bahasa Perancis, adalah biskuit yang terbuat dari adonan kue bolu yang berbentuk panjang kecil seperti jari. Biskuit ini lazim digunakan untuk membuat tiramisu.
Bahan
- 1-2 sdm mentega
- Sedikit tepung
- 170 gr putih telur (kurang lebih dari 4 butir telur, tetapi sebaiknya ditimbang)
- 5 buah kuning telur
- 70 gr gula putih (untuk dikocok dengan kuning telur)
- Sedikit zitroen zuur (citric acid) - cukup seujung sdt
- 1 sdt kopi instan
- 1/2 sdt kopi bubuk
- 40 gr tepung
- 45 gr maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt esens vanila
Untuk Taburan: gula dan kopi bubuk
Cara Membuat
- Panaskan oven dengan suhu 200 derajat Celcius.
- Siapkan loyang kotak ukuran 40x40 cm, oles dengan mentega leleh, tabur tipis dengan tepung, sisihkan.
- Tuang putih telur dalam mangkok, tambahkan zitroen zuur lalu kocok dengan mixer hingga mulai berbuih. Tuang gula (50gram) perlahan sambil terus dikocok hingga kaku.
- Campur maizena bersama putih telur dengan menggunakan tangan, jangan dengan mixer, sisihkan.
- Tuang kuning telur dalam mangkuk berbeda, tambahkan 70 gr gula, esens vanilam, kopi instan dan kopi bubuk. Kocok dengan mixer hingga kental dan mengembang. Sisihkan.
- Ayak tepung dengan baking powder, kemudian secara bergantian, campur tepung, putih telur (2 kali putih telur dan 2 kali tepung). Pastikan putih telur tercampur terakhir.
- Masukkan adonan dalam plastik semprot (piping bag) dengan ujung buat berdiameter 1 - 1,5 cm dan semprot adonan di atas loyang sepanjang kurang lebih 8 cm.
- Tabur atasnya dengan gula dan kopi instan (tabur kopi dengan saringan agar mendapatkan bubuk halus).
- Panggang dalam oven selama 30 menit hingga matang. Matikan oven dan diamkan lidah kucing dalam oven hingga oven menjadi dingin dan lidah kucing menjadi garing.
- Pisahkan lidah kucing yang menempel pada oven dengan menggunakan spatula. Simpan kue dalam toples kedap udara agar tetap garing,
Saran Penyajian
Sebagai saran penyajian lainnya, kocok 200 ml krim kocok dengan 1 sdm kopi instan hingga kaku dan semprot pada bagian bawah lidah kucing.
Tempel 1 buah lidah kucing lainnya dan sajikan sebagai kue mini panjang beraroma kopi.
Tips:
- Kalau memakai oven dengan ukuran kecil, adonan bisa dikurangi menjadi setengahnya dengan ukuran oven yang lebih kecil.
- Pastikan untuk menggunakan loyang dengan pinggiran rendah.
- Saat mengocok putih telur, pastikan wadah dan kepala mixer bersih dan bebas minyak. Bilamana perlu, bersihkan wadah dengan tisu yang telah diberi sedikit cuka.
Info:
Zitroen zuur dapat dibeli di pasar swalayan ataupun pasar tradisional dalam kemasan botol plastik. Jika tidak bisa menemukan, zitroen zuur bisa diganti dengan cuka cair kurang lebih 1/2 sdt.
Post a Comment